DIV TEKNOLOGI PRODUKSI TANAMAN PERKEBUNAN

Visi

Menjadi pusat pendidikan vokasi di bidang teknologi produksi tanaman perkebunan yang unggul dan terdepan di ASEAN pada tahun 2032

Misi

  1. Melaksanakan program pendidikan vokasi untuk menghasilkan lulusan yang mampu bersaing di tingkat nasional dan berwirausaha sesuai nilai-nilai etika dan moral akademik

  2. Melaksanakan penelitian dan pengembangan ilmu teknologi produksi tanaman perkebunan berbasis digital

  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat dalam mengembangan teknologi produksi tanaman perkebunan

 

Tujuan Program Studi

  1. Menghasilkan lulusan yang memiliki kualifikasi unggul dalam menerapkan pengetahuan, keterampilan dan sikap

  2. Menghasilkan penelitian terapan dibidang teknologi produksi tanaman perkebunan  pada tingkat regional, nasional dan internasional

  3. Menghasilkan kegiatan-kegiatan pengabdian masyarakat dibidang teknologi produksi tanaman perkebunan

 

Sasaran dan Strategi Pencapaian

Sasaran dan strategi pencapaian tujuan program studi teknologi produksi tanaman perkebunan adalah sebagai berikut :

  • Menghasilkan lulusan yang memiliki kualifikasi unggul dalam menerapkan pengetahuan, keterampilan dan sikap

    • Meningkatan kualitas dosen dalam proses pembelajaran dengan melakukan monitoring perkuliahan, pembuatan buku ajar, panduan untuk praktikum, melengkapi fasilitas pembelajaran judul dan jumlah buku diperpustakaan, memaksimalkan fungsi laboratorium.

    • Meningkatkan keahlian mahasiswa

    • Meningkatkan kerjasama dibidang pembelajaran riset dan teknologi

    • Memperluas akses, mutu dalam pendidikan vokasi

    • Meningkatkan kualitas bahan ajar dan metode pembelajaran efektif dan efisien

    • Mengembangkan unit-unit kegiatan mahasiswa

    • Memiliki kurikulum standar internasional dan mempunyai mata kuliah yang berpendidikan akhlak

  • Menghasilkan penelitian terapan dibidang teknologi produksi tanaman perkebunan  pada tingkat regional, nasional dan internasional

    • Meningkatkan minat dan jumlah penelitian

    • Menjalin kerjasama penelitian dengan berbagai pihak dalam rangka pengembangan dan pelaksanaan penelitian

    • Meningkatkan mutu proses kegiatan penelitian

    • Meningkatkan kemampuan dosen dalam meraih penelitian tingkat nasional dan internasinal

  • Menghasilkan kegiatan-kegiatan pengabdian masyarakat dibidang teknologi produksi tanaman perkebunan

    • Mengikutsertakan dosen dan mahasiswa dalam berbagai forum nasional dan internasional di bidang perkebunanan

    • Meningkatkan kompetensi sumber daya manusia di program studi

      •  

Profil Lulusan

 

Manager Kebun

Memiliki tanggung jawab membuat rencana, mengatur, memimpin dan mengendalikan untuk mencapai sasaran dalam proses teknologi produksi tanaman perkebunan.

  1. Mengelolah, memimpin, membimbing, mengawasi serta mengontrol dan mengamankan unit kerja perkebunan.

  2. Mempertanggungjawabkan sesluruh tugas pokok dan tugas tambahan dalam rangka pengelolaan perkebunan.

  3. Membina hubungan baik dan harmonis, selalu mengedepankan sikap kekeluargaan dengan masyarakat setempat dan karyawan kebun.

  4. Memberikan pembinaan, motivasi dan memperhatikan seluruh personil yang berada dibawah tanggung jawabnya.

  5. Memiliki kemampuan mengembangkan jaringan kerjasama.

Agronomist

Memiliki kemampuan dalam hal mengembangkan dan menerapkan budidaya tanaman perkebunan

  1. Melakukan penelitian dibidang agronomi

  2. Mempelajari dan memperkenalkan metode penanaman lanjutan di bidang perkebunan

  3. Menyelenggarakan budidaya benih varietas berkualitas tinggi dan bahan tanam, menciptakan dana benih.

  4. Mengembangkan rencana (jadwal kalender) untuk perawatan tanaman perkebunan.

Marketing

Memiliki kemampuan dalam hal memasarkan hasil dari bahan baku perkebunan dan memahami kekurangan dan kelebihan dari produk yang dipasarkan dalam bidang perkebunan.

  1. Melakukan riset pasar dan menetapkan pasar sasaran

  2. Menjalin hubungan baik antara perusahaan dengan konsumen

  3. Membuat dan melakukan promosi produk perkebunan

Account Officer

Memiliki kemampuan administrasi yang baik, menguasai teknologi informasi dan mengembangkan riset aplikatif untuk kemajuan perkebunan memiliki soft skill dan kreativitas dalam membangun lingkungan kebun yang kondusif.

  1. Membuat laporan administrasi di bidang perkebunan

  2. Melakukan analisa kelayakan industri di bidang perkebunanan

  3. Berkoordinasi dengan marketing dalam hal pemasaran

  4. Menjaga hubungan baik dengan mitra

 

Informasi

Gedung Teknik Sipil

Jl. Srijaya Negara, Bukit Lama, Kec. Ilir Bar. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30128

Google Maps