Program Studi Teknik Sipil Politeknik Negeri Sriwijaya (Polsri) terus melakukan peningkatan berkelanjutan pada berbagai aspek strategis, meliputi pengembangan sumber daya manusia yang kompeten dan profesional, penyediaan sarana dan prasarana pembelajaran yang memadai dan modern, serta penguatan kerja sama dengan berbagai pemangku kepentingan. Kerja sama tersebut mencakup dunia usaha dan dunia industri (DUDI), instansi pemerintah, serta perguruan tinggi baik di dalam maupun luar negeri guna mendukung pelaksanaan pendidikan vokasi yang aplikatif dan berorientasi pada kebutuhan industri.